Rumah Sarwono adalah venue yang bisa digunakan untuk mengadakan resepsi pernikahan. Berbeda dengan Balai Sarwono, Rumah Sarwono lebih banyak area hijau. Lokasi Rumah Sarwono berada di Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Jika banyak orang tertukar antara rumah dan balai Sarwono, mari ketahui lebih dalam.

Seputar Pernikahan
1. Berada di Pasar Minggu
Balai Sarwono berada di Kemang, sedangkan venue satu ini berada di Pasar Minggu, Jakarta selatan.
Bangunannya bernuansa khas Jawa yaitu Rumah Joglo. Sangat cocok untuk kamu yang berencana melangsungkan pernikahan tradisional.
Sedangkan untuk tamu, venue ini mampu menampung hingga 800 tamu undangan dengan menyewa seluruh area.
Sedangkan jika mengundang tidak lebih dari 600 orang, bisa menyewa sebagian area saja.
2. Harga dan fasilitas yang didapat
Untuk harga, sewa selama 7 jam adalah sekitar Rp 18 juta untuk separuh area. Sedangkan jika ingin menyewa seluruh area, harga untuk 7 jam adalah Rp 25 juta.
Selain itu, tersedia juga harga paket yang sudah all in dengan harga mulai dari Rp 60 juta.
Selanjutnya, apa saja yang dimiliki Rumah Sarwono? Fasilitas apa saja yang bisa didapatkan di Rumah Sarwono?
Di Rumah Sarwono kamu bisa mendapat:
– 3 Kamar rias
– 1 Set kursi pelaminan
– Kursi futura 100 unit
– 2 Set kursi tamu yang terbuat dari rotan
– 1 Set meja dan kursi akad nikah
– Perijinan
– Petugas vallet saat acara berlangsung
3. Fasilitas yang didapat jika memilih paket
Kamu yang enggan repot dan lebih memilih menyewa paket dari venue ini bisa mendapat fasilitas:
– Tenda dekor Joglo berukuran 120 M2
– 2 Unit standing AC masing-masing 5 PK
– 2 Unit kipas besar
– 25 Unit tambahan kursi futura
Untuk dekorasi, kamu bisa mendapatkan:
– Bunga melati ronce di gebyok pelaminan
– 2 Pasang standing flower di pelaminan
– 1 Set kursi singgasana pelaminan
– Taman di depan pelaminan
– 3 Pasang standing flower di jalur pelaminan
– 2 Unit bunga di meja penerima tamu
– 1 Pasang janur dengan nama mempelai
– 2 Unit sepeda onthel dengan hiasan kain atau bunga
– 1 Unit pergola ukir dengan dekorasi kain
– 1 Unit sepeda onthel dengan bronjong dan sayuran
Sedangkan jika kamu memesan paket Joglo 2 yang mencakup seluruh area, bisa mendapat tambahan:
– 5 Pasang obor
– 1 Unit delman dengan dekorasi bunga
– 3 Pasang lampu templok
– 4 Buku tamu dan pulpen
– 1 Unit hand bouquet
– 3 Unit lampu warna warni
– 8 Unit lampion
– Kain penutup kanopi berukuran 120 m2
– 1 Unit becak Jawa dengan dekorasi lampu
Itulah penjelasan ringkas mengenai Rumah Sarwono. Jika tertarik, kamu bisa langsung memesannya di nomor telepon 021-79992010. Rumah Sarwono juga memiliki akun sosial media seperti Twitter dan Instagram. Kamu bisa mengintip Rumah Sarwono di sana sebelum memutuskan apakah akan menggunakannya untuk pernikahanmu.
Recent comments